Bagi yang memiliki
masalah dengan bau mulut tentu tidak pede dong bila ingin berkomunikasi dengan
orang lain secara langsung. Bau mulut biasanya disebabkan oleh kurangnya
menjaga kebersihan di dalam mulut seperti jarang menggosok gigi, pengaruh
makanan yang kita makan seperti makanan yang memang mengeluarkan bau yang tajam
seperti petai, durian, dll atau dapat juga disebabkan oleh gigi berlubang.
Bakteri pada gigi berlubang dapat menyebabkan bau mulut, baca juga Tips Merawat Gigi Agar Tidak Berlubang. Berikut cara
menghilangkan bau mulut
Rajin Menggosok Gigi
Sangat dianjurkan
untuk menggosok gigi minimal 2 kali sehari yaitu sebelum tidur di malam hari
dan sesudah bangun di pagi hari / sehabis sarapan pagi, namun alangkah baiknya
sehabis makan kita juga menggosok gigi apalagi bila menu makanan kita
mengandung bau - bau yang tajam seperti bau bawang putih, dll.
Berkumur Menggunakan
Obat Kumur
Berkumur dengan
menggunakan obat kumur juga efektif untuk menghilangkan bau mulut, selain dapat
menghilangkan bau mulut, obat kumur juga dapat membunuh sisa – sisa bakteri
yang ada di gigi kita yang menjadi salah satu penyebab bau mulut. Berkumurlah
sehabis menggosok gigi.
Banyak Mengonsumsi
Air Putih
Untuk menjaga
kelembaban di mulut kita sering sering lah mengonsumsi air putih, mengapa kita
harus menjaga kelembaban di mulut kita? Karena kondisi mulut yang kering juga menjadi
penyebab bau mulut, dengan keringnya mulut maka berkurang pula air liur,
padahal air liur mengandung antiseptik dan enzim yang membunuh bakteri, oleh
karena itu nafas kita lebih bau di pagi hari karena ketika tidur mulut
menghasilkan sedikit air liur.
Kurangi Kebiasaan Merokok
Bagi yang memang
memiliki kebiasaan merokok kurangi lah mulai dari sekarang, saya memiliki
pengalaman ketika seseorang yang memang perokok berat berbicara dengan saya,
wah saya merasa tidak nyaman sekali karena
bau mulut yang begitu tajam dengan aroma tembakau yang begitu menyengat.
Untuk itu saya berusaha seminimal mungkin berbicara dengan orang tersebut.
Tentunya Anda tidak ingin dong dijauhi gara – gara bau mulut Anda yang tidak
sedap.
Banyak Mengonsumsi
Buah – Buahan
Sering lah
mengonsumsi buah – buahan yang mengandung vitamin C agar mulut Anda juga
terhindar dari sariawan yang dapat menyebabkan bau mulut, konsumsi lah buah
yang menghasilkan banyak air serta kaya akan vitamin seperti Apel, Jeruk, Pir,
Semangka, dll
Mengonsumsi Teh
Hijau
Selain baik untuk
kesehatan, teh hijau juga dapat menghilangkan bau mulut, karena teh hijau
mengandung zat antioksidan yang dapat membunuh bakteri/kuman di dalam mulut.
Berkumur dengan Air
Daun Sirih
Daun sirih sudah
dipercaya sejak dulu dapat membantu menghilangkan bau mulut, oleh sebab itu
produk pasta gigi sekarang banyak yang menggunakan daun sirih sebagai salah
satu kandungan dari pasta gigi mereka. Caranya Anda dapat merebus beberapa
lembar daun sirih, kemudian tunggu hingga air rebusan daun sirih tadi hangat
kuku, kemudian kumur – kumur seperti Anda menggunakan mouthwash
Mencabut Gigi yang
Berlubang
Gigi yang berlubang
juga merupakan salah satu faktor penyebab bau mulut dikarenakan bakteri dari
gigi yang berlubang tadi bersarang di mulut Anda dan tentunya ketika gigi Anda
berlubang Anda menjadi takut untuk menggosok gigi di bagian yang berlubang
dikarenakan rasa sakit yang akan timbul, sehingga mempercepat pertumbuhan
bakteri di mulut Anda. Jadi bila Anda memiliki gigi berlubang cabutlah segera ke
dokter gigi.
No comments:
Post a Comment