Laman

August 29, 2015

Resep Terong Sambal Terasi

Ini dia sajian favorit keluargaku, kelezatannya jangan ditanya lagi , aroma dari terasi yang begitu menggoda dapat menambah nafsu makan kita. Bahan-bahan serta cara membuatnya juga gampang dan gak ribet, berikut resep dan cara membuatnya:

Bahan-Bahannya :
- Terong tentunya (3-4 buah)
- 5 siung bawang putih
- 6 biji cabe merah (sesuai selera sih) kalo mau lebih pedes tambahin aja cabe rawit
- Terasi 1/2 sdm
- Garam secukupnya
- MSG/penyedap rasa secukupnya
- Gula sedikit aja
- Saos sambal 1/2 sdm
- Minyak sayur secukupnya
- Air secukupnya

Cara Membuat
  • Ini nih tipsnya sebelum kita tumis terongnya dengan terasi , potong terong kurang lebih 2cm goreng terong hingga berwarna agak kecoklatan kemudia tiriskan
  • Haluskan bumbu-bumbu seperti bawang dan cabe merah , kemudian panaskan wajan ,masukkan minyak sayur kira kira 3 sdm kemudian tumis terasi serta bumbu yang sudah dihaluskan , tumis hingga aromanya keluar , masukkan saos sambal ,garam, msg, gula aduk rata kemudian masukkan terong yang di goreng tadi , aduk rata hingga terong tercampur dengan bumbu kemudian beri air secukupnya saja , jangan terlalu banyak , kemudian tumis lagi hingga terong agak layu . 
  • Siap untuk disajikan 


Posted by CB Blogger
Temukan Tips Updated at: 2:04 PM

No comments:

Post a Comment